Lembaga Pengembangan dan Penerapan Al-Islam dan Kemuhammadiyahan (LPP-AIK) Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) menggelar Halaqah Tarjih perdana dibulan Ramadan 1442 H pada Kamis, 03 Ramadan 1442 H bertepatan dengan 15 April 2021 M.
Kajian kali ini mengusung tema “Fikih Zakat Kontemporer” dengan dua narasumber yang kompeten yaitu Dr. Izza Rohman, MA dari Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Wilayah Muhammadiyah DKI Jakarta dan narasumber yang kedua Dr. Muhammad Choirin, MA Dosen Fakultas Agama Islam UMJ.
Ketua LPP-AIK UMJ Dr. Saiful Bahri, Lc., MA dalam sambutannya menyebut tema kali ini menjadi sebuah bahasan yang menarik, karena diera sekarang metode pembayaran sudah berubah menjadi digital, yang mena proses pembayaran hanya bisa dilakukan dengan satu klik saja. “apalagi diera pandemi seperti ini, transaksi itu hanya melalui jempol saja,” ucap Saiful.
lebih lengkapnya saksikan video berikut melalui yotube aikumj channel.