AIK News – Pimpinan Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) selenggarakan sosialisasi tindak lanjut beasiswa bagi mahasiswa pada Senin 14 Maret 2022 di Aula Fakultas Ilmu Pendidikan UMJ.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam upaya memonitoring para mahasiswa yang menerima besiswa, seperti beasiswa hafiz qur’an, beasiswa parsial dan penerima beasiswa lainnya.
Dalam pertemuan tersebut, Dr. Rini Fatma Kartika, M.Ag (Wakil Rektor III) menyampaikan dihadapan para penerima beasiswa, bahwa bagi mahasiswa penerima beasiswa diharapkan tetap mempertahankan prestasi akademiknya, salah satunya mempertahankan standar minimal IPK.
Selain itu juga, Ibu Warek III berharap kepada mahasiswa penerima beasiswa dapat memberikan kontribusi untuk Universitas Muhammadiyah Jakarta, “adanya simbiosis mutualisme antara Institusi dan mahasiswa penerima beasiswa” ujar Dr. Rini Fatma Kartika, M.Ag.
Pada kesempatan yang sama, hadir juga Dr. Saiful Bahri, Lc., M.A (Ketua LPP-AIK) yang mengharapkan bagi penerima beasiswa Hafiz Qur’an dapat mempertahankan prestasinya dibidang akademik dan juga dapat mempertahankan hafalannya.